Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pimpinan Wilayah » Ansor Jatim Teken MoU dengan PT Kampung Coklat Blitar, Dorong Ekosistem Kakao dan Patriot Pangan

Ansor Jatim Teken MoU dengan PT Kampung Coklat Blitar, Dorong Ekosistem Kakao dan Patriot Pangan

  • account_circle BSA Jawa Timur
  • calendar_month Ming, 25 Mei 2025
  • visibility 555
  • comment 0 komentar

Blitar, Ansor Jatim — Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Timur menandatangani nota kesepahaman (MoU) strategis dengan PT Kampung Coklat Blitar terkait pengembangan tanaman kakao. Penandatanganan ini menandai langkah konkret Ansor Jatim dalam membangun ekosistem ekonomi berbasis agrikultur bersama seluruh Pimpinan Cabang (PC) Ansor se-Jawa Timur. Minggu (25/05/2025).

MoU ini ditandatangani langsung oleh Ketua PW GP Ansor Jawa Timur, H. Musaffa Safril, bersama owner PT Kampung Coklat Blitar, H. Kholid Mustofa. Acara ini turut disaksikan oleh Bupati Blitar, H. Rijanto MM, dan berlangsung di Hall Kampung Coklat Blitar.

Dalam sambutannya, H. Musaffa Safril menegaskan bahwa kerja sama ini bukan hanya simbolis, tetapi akan ditindaklanjuti dengan program konkret di berbagai daerah. “Kami ingin kader Ansor tidak hanya kuat secara ideologi dan sosial, tetapi juga berdaya secara ekonomi. Kakao adalah peluang besar, dan Kampung Coklat adalah mitra yang tepat,” tegasnya.

Sementara itu, H. Kholid Mustofa menyambut baik kolaborasi ini. Ia menyampaikan komitmen PT Kampung Coklat untuk memberikan pendampingan teknis, pelatihan, hingga akses pasar bagi para kader Ansor yang akan terjun dalam budidaya kakao. “Kami percaya, dengan semangat gotong royong dan jaringan luas Ansor, ini akan menciptakan lompatan ekonomi baru dari desa,” ujarnya.

Bupati Blitar, H. Rijanto MM, mengapresiasi inisiatif ini sebagai wujud konkret sinergi antara ormas kepemudaan, dunia usaha, dan pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan. “Inisiatif seperti ini sejalan dengan visi pembangunan Blitar dan Jawa Timur. Semoga ini menjadi contoh bagi daerah lain,” ungkapnya.

Program ini merupakan bagian dari gerakan “Patriot Ketahanan Pangan” yang digagas Ansor Jatim, yang bertujuan untuk memperkuat basis ekonomi kader melalui pertanian, peternakan, dan agrobisnis lainnya. Penandatanganan MoU ini akan diikuti dengan pilot project penanaman kakao di sejumlah daerah dalam waktu dekat. (bsa)

  • Penulis: BSA Jawa Timur

Rekomendasi Untuk Anda

  • Raker II PW GP Ansor Jatim : Ekosistem Digital hingga Pemerataan Ekonomi Umat

    Raker II PW GP Ansor Jatim : Ekosistem Digital hingga Pemerataan Ekonomi Umat

    • calendar_month Sel, 14 Des 2021
    • visibility 105
    • 0Komentar

    MALANG-Rapat kerja (Raker) II Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Jawa Timur yang digelar Selasa (14/12) di Kebun Teh Wonosari, Lawang, Kabupaten Malang, bisa dibilang ‘bertabur bintang’. Bagaimana tidak, dalam acara yang dihadiri pimpinan Pengurus Cabang (PC) dari semua daerah di Jawa Timur itu, dihadiri banyak tokoh penting. Hadir secara online Menteri Badan Usaha Milik Negara […]

  • Ketua PW GP Ansor Jatim Tegaskan Sanksi bagi Kader yang Tidak Sejalan dengan Nahdlatul Ulama

    Ketua PW GP Ansor Jatim Tegaskan Sanksi bagi Kader yang Tidak Sejalan dengan Nahdlatul Ulama

    • calendar_month Sel, 25 Feb 2025
    • visibility 247
    • 0Komentar

    Pasuruan – Sebanyak 137 pengurus Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Pasuruan resmi dilantik dalam sebuah acara yang digelar di Halaman Kantor PC GP Ansor Kabupaten Pasuruan, Warungdowo, Pohjentrek, pada Ahad, 23 Februari 2025. Pelantikan pengurus masa khidmah 2024–2025 ini dihadiri oleh Ketua Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Jawa Timur, H. Musaffa Safril, serta […]

  • Logo Ansor Banser Dicatut dalam Kampanye Akbar di JIS, Addin Minta Paslon Junjung Keadaban Politik

    Logo Ansor Banser Dicatut dalam Kampanye Akbar di JIS, Addin Minta Paslon Junjung Keadaban Politik

    • calendar_month Jum, 9 Feb 2024
    • visibility 261
    • 0Komentar

    Jakarta – Beredar Poster yang mencatut logo Ansor dan Banser dalam kegiatan Kampanye Akbar di Jakarta International Stadium (JIS) pada tanggal 10 Februari 2024. Akun resmi Facebook Gerakan Pemuda Ansor, menegaskan keberadaan logo dalam kegiatan tersebut adalah hoaks dan pencatutan. Pencatutan logo ini sangat disayangkan karena merugikan Ansor dan Banser secara organisasi yang menjunjung nilai […]

  • PAC GP Ansor Kedamean Resmi dilantik

    PAC GP Ansor Kedamean Resmi dilantik

    • calendar_month Sen, 22 Feb 2021
    • visibility 152
    • 0Komentar

    Ansorjatim, Gresik – Minggu 21 Pebruari 2021 PAC GP Ansor kedamean laksanakan Kegiatan Pelantikan di Gedung PAC Muslimat NU kedamean. Hadir dalam kegiatan tersebut Sekjen PW GP Ansor Jatim RA. A. Ghufron Sirojd beserta Wakil Ketua PW GP Ansor Jatim Harun Prasetyo, Abdur Rohim Ketua PC GP Ansor Gresik, KH.Saiful Kholiq Ketua Tanfidziyah MWC NU […]

  • Transformasi Media Juang, Ansor Jatim Didik Kader Melalui Madrasah Cyber Gelombang Dua

    Transformasi Media Juang, Ansor Jatim Didik Kader Melalui Madrasah Cyber Gelombang Dua

    • calendar_month Sab, 23 Okt 2021
    • visibility 147
    • 0Komentar

    Mojokerto – Digitalisasi dan Cyber dalam kehidupan sekarang tidak bisa terpisahkan, dengan menerjemahkan tantangan itu, Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jawa Timur tak tinggal diam, menggembleng kadernya melalui Madrasah Cyber, Jumat (22/10/201). Inovasi yang diklaim pertama di Indonesia tersebut, bergandeng tangan dengan Universitas Negeri Sunan Ampel Surabaya. Yang nantinya kader ansor seluruh Jawa Timur tersebut akan […]

  • Momen Kemerdekaan HUT RI Ke 78 GP Ansor Dukun Gelar Ziarah Masyayikh Dan Ngaji Kebangsaan

    Momen Kemerdekaan HUT RI Ke 78 GP Ansor Dukun Gelar Ziarah Masyayikh Dan Ngaji Kebangsaan

    • calendar_month Sab, 19 Agu 2023
    • visibility 181
    • 0Komentar

    Gresik – Rangkaian Kegiatan Ngaji Kebangsaan Gerakan Pemuda (GP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Dukun di antaranya adalah Ziarah Masyayikh ke Mbah Jabbar di Siraman Dukun dan Ngaji Kebangsaan yang bertempat di Ponpes Bumi Aswaja Desa Wonokerto Kecamatan Dukun Kabupaten Gresik (18/8/2023 malam) Kegiatan tersebut melibatkan Banom dan lembaga di bawah naungan MWC NU Dukun serta […]

expand_less