Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kabar PAC » Media Silaturahim Dan Konsolidasi GP Ansor Dukun Rutin Menggelar MDS RA

Media Silaturahim Dan Konsolidasi GP Ansor Dukun Rutin Menggelar MDS RA

  • account_circle Redaksi 9
  • calendar_month Sen, 5 Sep 2022
  • visibility 140
  • comment 0 komentar

Gresik – Salah satu pilar kekuatan Gerakan Pemuda (GP) Ansor pimpinan anak cabang (PAC) kecamatan Dukun yakni Majelis Dzikir Shalawat Rijalul Ansor (MDS RA) kegiatan ini merupakan media berkumpul dan silaturrahim dengan anggota sahabat Ansor, Banser dan MDS RA. Yakni melakukan pembacaan shalawat dan munajat kepada Allah melalui Istighosah serta doa.

MDS RA sendiri bagian dari konektivitas anggota GP Ansor, Banser dan MDS RA membersamai kebersamaan melaksanakan program dan konsolidasi intern GP Ansor PAC Dukun.

Malam ini kegiatan tersebut diselenggarakan diranting Mojopetung kecamatan Dukun tepatnya di masjid Raudlatul Falah desa setempat. MDS RA melibatkan Ranting GP Ansor sekecamatan Dukun (4/9/2022)

Kegiatan ini diawali dengan doa iftitah/ pembukaan dan washilah kemudian pembacaan ayat suci Alqur’an, shalawat Nabi dilanjut menyanyikan lagu Indonesia raya, mars Ansor, Banser, dan shubbanul Wathan lalu sambutan sambutan. Sebagai penghujung acara inti diisi dengan Istighosah doa berkah dan barokah.

Ustad Supari selaku ketua pengurus NU ranting Mojopetung mengatakan dalam sambutanya bahwa kegiatan MDS RA di ranting NU Mojopetung ini saya selaku shohibul dakwah tuan rumah mengucapkan rasa apresiasi kepada GP Ansor PAC Dukun yang malam ini bisa hadir pada kegiatan MDS RA di ranting Mojopetung yang bisa menyelenggarakan acara ini dengan penuh khidmah dan satu komando menjadi kekuatan di GP Ansor.” Alhamdulillah malam ini bisa dilaksanakan MDS RA dengan sukses dan membangun kebersamaan.” Ujarnya.

Supari menambahkan, membangun silaturrahim melalui MDS RA seperti ini bisa dilestarikan Istiqomah dan kita bisa mengamalkanya.” Semoga kebersamaan kita di forum ini membawa berkah dan Barokah Fiddunya walakhiroh. ” Imbuh Supari

Sementara itu Ketua GP Ansor Dukun Moh Syahidin dalam sambutanya mengucapkan, terimakasih kepada ranting Mojopetung dalam gelaran MDSRA selalu kompak. Dikatakanya untuk kegiatan malam ini ia berharap menjadi media informasi dan doa bagi GP Ansor.” Alhamdulillah kita bisa memulai lagi rutinitas MDS RA dengan penuh khidmah.” Tuturnya

Tarban sapaan akrabnya menjelaskan, agenda kedepan seluruh ranting GP Ansor dibulan september harus sudah melaksanakan Musyawarah ranting untuk pemilihan pengurus baru.” Hal ini menjadi bagian dari organisasi untuk kita jalankan sesuai dengan aturan yang berlaku dan Insyaallah di bulan oktober menjelang HSN ada pelantikan ranting bersama.” Tandas Tarban.

Harapanya dengan tertib organisasi dan administrasi menjadikan GP Ansor semakin baik sesuai harapan bersama.” Tutupnya

Untuk diketahui dipenghujung acara MDS RA diisi Tausyiah dan Istighosah serta doa yang dipimpin oleh Gus Atha Syifa Nugraha ketua MDSRA Cabang Gresik juga dihadiri pemdes Mojopetung dan tokoh masyarakat setempat (Syafik Hoo)

  • Penulis: Redaksi 9

Rekomendasi Untuk Anda

  • Prosesi Pelantikan PAC GP Ansor Geger Masa Khidmat 2020-2022

    PAC GP Ansor Geger Bangkalan Resmi Dilantik

    • calendar_month Sen, 21 Des 2020
    • visibility 328
    • 2Komentar

    Ansorjatim, Bangkalan – Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Geger Mada Khidmat 2020-2022 resmi dilantik oleh PC GP Ansor Kabupaten Bangkalan, Ahad (20/12/2020). Sebanyak 45 pengrus PAC Terdiri dari Badan Pengurus Harian dan Departemen diambil sumpah jabatannya oleh Ketua PC GP Ansor Bangkalan, KH. Hasani Zubair, S.IP, M.KP. Badrun Chotib, S.H selaku Ketua PAC […]

  • Bareng Ansor Bugul Kidul, Wali kota Pasuruan Ngaji Kitab Sullamut Taufiq

    Bareng Ansor Bugul Kidul, Wali kota Pasuruan Ngaji Kitab Sullamut Taufiq

    • calendar_month Sen, 13 Jan 2025
    • visibility 320
    • 0Komentar

    Pasuruan Kota, Ansor – Ngaji Kitab Kuning adalah hal yang lumrah dilakukan oleh santri di Pondok Pesantren. Namun kali ini Walikota Kota Pasuruan yang terpilih pada pilkada 2024 juga mengikuti kegiatan ngaji kitab Sullamut Taufiq bersama para pemuda Ansor di Bugul Kidul. PAC GP Ansor Bugul Kidul melalui MDS RA (Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul […]

  • Pacu Ghiroh Nahdlatut Tujjar, PC GP Ansor Kabupaten Probolinggo Jalin Mitra Kerja Bisnis

    Pacu Ghiroh Nahdlatut Tujjar, PC GP Ansor Kabupaten Probolinggo Jalin Mitra Kerja Bisnis

    • calendar_month Kam, 11 Nov 2021
    • visibility 159
    • 0Komentar

    Probolinggo – Dalam rangka membangun wirausaha sahabat – sahabat Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Pimpinan Ranting (PR), Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Probolinggo, Sahabat H. Misbahul Munir, SH membawa angin besar dengan jalin kerjasama PT. POS Indonesia. Tujuannya Agar dapat membawa berkah bagi kader Ansor khususnya melalui Transformasi media berwadahkan Nahdlatuttujar. […]

  • Ramadhan Berkah, Ansor Bangkalan Berbagi Takjil dan Buka Bersama

    Ramadhan Berkah, Ansor Bangkalan Berbagi Takjil dan Buka Bersama

    • calendar_month Ming, 31 Mar 2024
    • visibility 163
    • 0Komentar

    Bulan Ramadhan, yang dipenuhi dengan berkah dan kebaikan, menjadi momen yang sangat dinanti oleh umat muslim di seluruh dunia. Di Kabupaten Bangkalan, pengurus Ansor dengan antusias berkumpul untuk merayakan kebersamaan dalam semangat keagamaan. Sabtu (30/03/2024). Mereka tidak hanya mengharapkan pahala dari Allah, tetapi juga mempererat hubungan silaturahmi antara Pengurus Cabang (PC) dan Pengurus Anak Cabang […]

  • Gelar Konferancab GP Ansor Ujungpangkah Usung Tema Merajut Kebersamaan Untuk Memperkokoh Gerakan

    Gelar Konferancab GP Ansor Ujungpangkah Usung Tema Merajut Kebersamaan Untuk Memperkokoh Gerakan

    • calendar_month Sab, 5 Nov 2022
    • visibility 157
    • 0Komentar

    Gresik – Bertempat di Taman Pendidikan (TP) Bahrul Ulum Desa Sekapuk Kecamatan Ujungpangkah Kabupaten Gresik. Berlangsung Konferensi anak cabang (Konferancab) Gerakan pemuda (GP) Ansor kecamatan Ujungpangkah. Konferancab ini adalah bagian musyawarah tertinggi dalam kebijakan pengurus baik terkait pemilihan pengurus Ansor, evaluasi dan penetapan program serta kebijakan strategis GP Ansor ditingkat pimpinan anak cabang (PAC). Perhelatan […]

  • Satsus Bagana PC. GP Ansor Bangil Terjunkan Tim Bantu Lokalisir Kebakaran Hutan Arjuno

    Satsus Bagana PC. GP Ansor Bangil Terjunkan Tim Bantu Lokalisir Kebakaran Hutan Arjuno

    • calendar_month Rab, 6 Sep 2023
    • visibility 345
    • 0Komentar

    Bangil – Kebakaran hutan yang terjadi beberapa hari terakhir di kawasan gunung arjuno kian meluas dan mengkhawatirkan. Cuaca panas ekstrim telah membuat area hutan terbakar seluas 3.190 hektar. Situasi tersebut membuat PC GP Ansor Bangil melalui Satuan Khusus Banser Siaga Bencana (BAGANA) Menerjunkan kader terbaiknya untuk membantu proses pemadaman kebakaran yang dilakukan pemerintah daerah. Kasatsus […]

expand_less