Bangil – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Pimpinan Ranting Gerakan Pemuda Ansor kolursari bersama Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (NU) Kolursari, Muslimat NU, dan Fatayat NU Kolursari menyelenggarakan kegiatan bakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan (medical check-up) gratis.
Kegiatan yang berlangsung pada Minggu, 10 November 2024, ini diadakan di halaman Mushollah Al-Ikhlas Kolursari, Bangil, dengan dukungan penuh dari Pemerintah Kelurahan Kolursari serta Puskesmas Bangil.
Acara ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat, terutama lansia, sebagai bentuk kepedulian sosial dalam memperingati jasa para pahlawan.
Warga Kelurahan Kolursari dan sekitarnya turut hadir untuk memanfaatkan layanan kesehatan yang mencakup pemeriksaan tekanan darah, kadar gula darah, kolesterol, dan asam urat. Para tenaga medis dari Puskesmas Bangil dan relawan lainnya turut serta dalam kegiatan ini, memberikan pelayanan serta edukasi kesehatan kepada masyarakat.
“Kegiatan Ansor selain khidmah dan mengaji kita juga melaksanakan aksi yang nyata, bersama para tokoh masyarakat dan semua banom NU kita selenggarakan bakti sosial ini” Ujar Reza, Ketua PR Ansor Kolursari, Bangil.
Menurut Ketua Pengurus Ranting NU Kolursari, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan layanan kesehatan serta tidak hanya mengaji namun mempraktekkan keilmuan agar bermanfaat kepada masyarakat sekitar.
“Ini adalah wujud penghormatan kita kepada pahlawan, melalui upaya menjaga kesehatan masyarakat serta pengamalan ilmu Agama yang nyata kepada lingkungan sekitar. Semoga kegiatan ini bisa rutin dilaksanakan dan menjadi sarana silaturahmi bagi kita semua,” ujar Ketua NU Kolursari.
Partisipasi masyarakat sangat tinggi, terutama para lansia yang antusias mengikuti pemeriksaan dan mendapatkan konsultasi kesehatan. Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan dan memiliki akses lebih mudah terhadap layanan medis. (Lukman)