Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Banser » Kode Keras, Jambore Ansor Banser Bangil Usung Tema : Satu Komando Menjaga Kyai dan NKRI

Kode Keras, Jambore Ansor Banser Bangil Usung Tema : Satu Komando Menjaga Kyai dan NKRI

  • account_circle Redaksi 9
  • calendar_month Sab, 18 Des 2021
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Pandaan – Jambore Ansor Banser PC GP Ansor Bangil tahun 2021 kali ini diselenggarakan dalam nuansa konsolidasi kader yang rapi dan terpimpin.

Dibuka pada hari Jum’at (17/12/2021) di lapangan gantangan desa sebani kecamatan pandaan dengan mengusung tema Satu Komando jaga Kyai dan NKRI. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini menjadi arena silaturahim kader Ansor Banser di PC GP Ansor Bangil.

Kegiatan Jambore Banser bukan kali pertama diadakan di PC GP Ansor Bangil, maka tidak heran jika kegiatan jambore tahun ini ramai diikuti oleh kader Ansor Banser. Sekitar 500 kader Banser hadir dari PAC Bangil, Beji, Gempol, Pandaan, Prigen dan Rembang.

Kasatkorwil Banser Jawa Timur Gus H.Irsyad Yusuf, S.E. MMA yang hadir sebagai Inspektur Upacara dalam pembukaan Jambore.

Dalam sambutannya, Kader Banser yang juga sebagai Bupati Pasuruan itu menyampaikan kepada peserta jambore beberapa poin penting, salah satunya tentang pentingnya untuk selalu menata niat dalam berkhidmat dibawa panji gerakan Ansor Banser.

Kader Ansor Banser juga diminta untuk tetap istiqomah dalam fungsi tugasnya yaitu menjaga marwah NU dan marwah kyai-kyai NU dari upaya siapapun mereka yang selalu berusaha menistakan NU dan Ulama.

“Bahwa Kader Ansor Banser harus bisa menjaga marwah Ansor Banser itu sendiri lebih-lebih marwah kyai-kyai NU” Terangnya.

Gus Irsyad Yusuf juga menyampaikan bahwa kegiatan Jambore Banser ini merupakan momen penting, beliau meminta PC GP Ansor Bangil Khususnya Jajaran Sarkorcab Bangil untuk melaksanakan Jambore Banser sebagai agenda rutin tiap tahun.

“Jambore Banser selain sebagai forum silaturrohmi kegiatan yang seperti ini dapat memperkuat konsolidasi organisasi. Maka penting agar kegiatan ini menjadi salah satu kegiatan rutin setiap tahun” Imbuhnya.

Kasatkorwil juga mengutip pesan yang disampaikan KH Marzuki Mustamar sebagai Ketua Tandfidziyah PWNU Jawa Timur untuk bersama mendoakan suksesnya Muktamar Nahdlatul Ulama ke 34 di Lampung.

“Nahdlatul Ulama memiliki hajat akbar muktamar ke 34 di lampung yang insya allah akan digelar pada tanggal 23-24 Desember 2021, oleh karena itu mari kita kawal tak hanya dalam bentuk fisik tapi juga spritual do’a untuk kesehatan para kyai Nahdlatul Ulama demi kesuksesan dan kelancaran tentunya dengan harapan dapat menghasilkan manfaat berkah bagi kita semua” Harap Gus Irsyad.

Sementara itu Ketua PC GP Ansor Bangil H. Saad Muafi, SH atau yang akrab disapa Gus Avi berpesan kepada semua kadernya agar selalu dalam satu barisan dan satu komando.

Hal ini karena menurut pemimpin muda yang digadang sebagai suksesor kepemimpinan Gus Irsyad itu dikarenakan soliditas kader menjadi salah satu kekuatan yang sangat luar biasa dalam menjaga marwah kyai-kyai NU dan NKRI.

“Melalui Jambore Banser ini saya ingin menegaskan bahwa jangan sampai ada yang berani mengganggu kyai-kyai kita, jangan sampai ada yang berani mengganggu pimpinan kita bahkan saya tegaskan juga jangan sampai ada yang berani mengganggu kader kita maka kita akan melawan mereka yang berani mengganggu kader-kader kita. Ini pesan penting dari Jambore Banser Bangil tahun ini” Pungkasnya.

  • Penulis: Redaksi 9

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gerak Cepat PC GP Ansor Sumenep Turunkan 100 Kader Terbaik Sukseskan Program Agen Sahabat Super

    Gerak Cepat PC GP Ansor Sumenep Turunkan 100 Kader Terbaik Sukseskan Program Agen Sahabat Super

    • calendar_month Sab, 6 Nov 2021
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sumenep – Langkah nyata diambil oleh Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Sumenep dalam rangka mengamankan dan mensukseskan program strategis perekonomian PW GP Ansor Jawa Timur. Setidaknya 100 Kader Ansor di Sumenep telah siap bergerak dalam rangka penguatan ekonomi organisasi dan kader. Pagi hingga sore kader Ansor Sumenep digembleng dalam Pendaftaran dan Training Agen Sahabat Super. […]

  • Pembukaan Seleksi Nasional Magang Ke Jepang PC GP Ansor Ponorogo

    Pembukaan Seleksi Nasional Magang Ke Jepang PC GP Ansor Ponorogo

    • calendar_month Sen, 16 Des 2024
    • account_circle PC GP Ansor Sampang
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ponorogo, Ansor – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) Kabupaten Ponorogo selenggarakan pembukaan Seleksi Nasional Magang ke Jepang di Aula Kampus INSURI Ponorogo. Kegiatan ini diikuti oleh 150 peserta yang bersemangat mengikuti seleksi untuk kesempatan belajar dan bekerja di Jepang. Senin (16/12) Acara pembukaan dihadiri oleh berbagai tokoh, di antaranya: 1. Kepala Dinas […]

  • Turba PC GP Ansor Bangil, Kuatkan Peran Juang Kader di Dunia Digital

    Turba PC GP Ansor Bangil, Kuatkan Peran Juang Kader di Dunia Digital

    • calendar_month Sen, 7 Jun 2021
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Bangil – Konsolidasi organisasi menjadi tujuan dari Turba yang dilakukan oleh PC GP Ansor Bangil. Satu hari setelah menggelar turba di PAC GP Ansor Beji, malam tadi (06/06/2021) dibawah komando langsung ketua PC GP Ansor Bangil H. Saad Muafi, SH turun menemui jajaran PAC GP Ansor Prigen. Bertempat di gedung MWC NU Prigen, agenda Turba […]

  • Berdayakan Kemandirian Ekonomi, GP Ansor Ranting Lowayu Launching Buma

    Berdayakan Kemandirian Ekonomi, GP Ansor Ranting Lowayu Launching Buma

    • calendar_month Sel, 21 Sep 2021
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Gresik – Kemandirian dalam organisasi mempunyai arti tidak terbelenggu oleh kekuatan luar termasuk yang berkaitan dengan usaha perekonomian suatu organisasi Ikhtiar bersama ini mendorong bagi pengurus gerakan pemuda (GP) Ansor ranting Desa Lowayu kecamatan Dukun kabupaten Gresik untuk bergerak dalam bidang usaha ekonomi. Hal ini sebagai bentuk kemandirian dan penegasan bahwa suatu organisasi bisa mandiri […]

  • PC GP Ansor Gresik Ikuti Gelar Apel Akbar Virtual, Tegaskan Satu Komando

    PC GP Ansor Gresik Ikuti Gelar Apel Akbar Virtual, Tegaskan Satu Komando

    • calendar_month Sen, 30 Nov 2020
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 150
    • 0Komentar

    Gresik- Hari minggu kemarin (29/11/2020) sesuai dengan instruksi Ketua GP Ansor pusat Gus Yaqut Cholil Qoumas untuk giat Apel kebangsaan Banser seluruh jawa melalui Virtual. Apel kebangsaan ini adalah bagian dan ikhtiar bersama akan Eksistensi Ansor Banser dalam menjaga Kondusifitas NKRI dan Khidmah NU. Apel yang melibatkan Banser Ansor se pulau jawa tersebut diharapkan mampu […]

  • Perkuat Kekompakan, Ansor Sukorejo Selenggarakan Raker Sambil Berkemah Di Hutan

    Perkuat Kekompakan, Ansor Sukorejo Selenggarakan Raker Sambil Berkemah Di Hutan

    • calendar_month Sen, 6 Jan 2025
    • account_circle Ansor Jatim
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Sabtu ( 04/01/25 ) Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Kecamatan Sukorejo mengadakan Rapat Kerja (Raker) Masa Khidmat 2024-2027, di hutan cempaka Dayurejo kecamatan Prigen. Hadir pada kegiatan tersebut  ketua majelis wakil cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Sukorejo K.H. Anjumil Azhari dan perwakilan Pengurus Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kabupaten Pasuruan Naufal Faris. Pada pembukaan […]

expand_less