PAC GP Ansor Blega Gelar PKD II untuk Penguatan Kaderisasi
- account_circle Ansor Jatim
- calendar_month Jum, 14 Feb 2025
- visibility 10
- comment 0 komentar

Bangkalan – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Blega mengadakan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) II sebagai bagian dari upaya mencetak kader muda yang berkomitmen terhadap organisasi dan Nahdlatul Ulama (NU).
Kegiatan ini berlangsung di Pondok Pesantren Syaikhona Muhsin Al-Balighowy Al-Hamidiyah dan secara resmi dibuka oleh Ketua Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Bangkalan, Lora Zainal Arifin Zubair. Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa kaderisasi merupakan elemen krusial dalam menjaga keberlanjutan perjuangan organisasi.
“PKD ini bukan sekadar pelatihan formalitas, melainkan menjadi kawah candradimuka bagi kader muda Ansor guna memperkuat militansi, wawasan kebangsaan, serta komitmen terhadap Ahlussunnah wal Jamaah,” ujarnya.
Pelatihan ini diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai desa di Kecamatan Blega dan akan berlangsung selama tiga hari. Sejumlah pemateri dari berbagai kalangan, termasuk tokoh NU, akademisi, serta pengurus GP Ansor Bangkalan, turut hadir untuk memberikan wawasan kepada para peserta.
Ketua PAC GP Ansor Blega, Akhmad Djakfar, menyampaikan harapannya agar peserta dapat mengimplementasikan ilmu dan nilai-nilai yang diperoleh selama pelatihan.
“Kami berharap setelah mengikuti PKD ini, para peserta dapat menjadi kader yang siap berkhidmat di tengah masyarakat serta berkontribusi dalam memajukan dan memperkuat soliditas GP Ansor,” katanya.
Acara pembukaan berlangsung khidmat dengan diawali pembacaan doa serta lantunan sholawat. Para peserta tampak antusias mengikuti rangkaian kegiatan, yang mencakup pembekalan materi keorganisasian, wawasan kebangsaan, serta penguatan ideologi Aswaja.
Melalui PKD II ini, diharapkan lahir kader-kader GP Ansor yang tangguh dan siap melanjutkan perjuangan dalam membela agama, bangsa, dan negara.
- Penulis: Ansor Jatim