Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kaderisasi » Hadiri PKD 3 PAC GP Ansor Gadingrejo, Gus Didit : Ibarat Api Unggun Kaderisasi adalah Kayunya

Hadiri PKD 3 PAC GP Ansor Gadingrejo, Gus Didit : Ibarat Api Unggun Kaderisasi adalah Kayunya

  • account_circle BSA Jawa Timur
  • calendar_month Ming, 19 Jan 2025
  • visibility 48
  • comment 0 komentar

Pasuruan Kota, Ansor Jatim – PKD (Pelatihan Kepemimpinan Dasar) Ansor merupakan salah satu syarat administrasi untuk menjadi pengurus Ansor. Kaderisasi yang dilakukan secara berjenjang dan berkelanjutan diharapkan dapat membuat organisasi Ansor berjalan dengan baik.

Kegiatan PKD PAC GP Ansor Gadingrejo masuk periode ke 3 dan mengusung tema “Satu Barisan Satu Cita” diikuti oleh 28 peserta yang salah satunya adalah anggota DPRD Kota Pasuruan Komisi 3 Mahfud Husaeri, ST. Dan dilaksanakan di kantor MWCNU Gadingrejo pada tanggal 18-19 Januari 2025.

Prosesi pembukaan PKD dilakukan pada pukul 17.00 WIB dan dibuka langsung oleh Ketua MWCNU Gadingrejo Kyai Rafid Romadhoni dan dihadiri Gus Abdul Mukti Khifdzi (Gus Didit) Ketua PC GP Ansor Kota Pasuruan yang juga Wakil Ketua PW Ansor Jatim, Khaniful Khoiri sekretaris MWCNU Gadingrejo yang sekaligus Team Akreditasi PW Ansor Jatim, Ustadz Mudhofir Ketua KOA PC Kota Pasuruan sekaligus Team Kaderisasi PW Ansor Jatim.

Sambutan Ketua PAC GP Ansor Gadingrejo Idham Kholid menjelaskan PKD merupakan pondasi dasar pengenalan organisasi untuk kader-kader baru yang akan mensupport di segala lini. Kalau rantingnya hidup otomatis PAC juga akan ikut hidup.

Gus Didit Ketua PC GP Ansor Kota Pasuruan dalam sambutannya menyampaikan untuk menjadi kader harus siap mengikuti pelatihan kaderisasi.

“Kita harus pelatihan dulu baru kita berhak menggunakan jas Ansor” ujarnya.

Ditemui terpisah oleh jurnalis beliau berharap kader baru PKD bisa istiqomah, ibarat api unggun kader adalah kayunya yang akan terus menyalakan api pergerakan.

Salah satu strategi dalam menarik kader baru adalah dengan melaunching SIGAP CARD, yaitu kartu Anggota Ansor yang bisa digunakan untuk mendapatkan diskon di beberapa tempat seperti Cafe Santahoer, Cafe Jalan Tengah, Ratu Cosmetic dan lain – lain.

Terakhir Gus Didit menyampaikan keinginannya untuk mengadakan kaderisasi Susbalan pada tahun 2025 ini untuk meningkatkan kualitas Banser di Kota Pasuruan.

Sementara itu, Ketua MWCNU Gadingrejo Rafid Romadhoni mengungkapkan kegiatan PKD ke 3 ini adalah salah satu rangkaian kegiatan Harlah NU ke -102 dan Peresmian Kantor MWCNU Gadingrejo.

“Kami mendorong Banom yang lain bisa melakukan kaderisasi. Terutama fatayat agar bisa melakukan LKD di PAC Gadingrejo. Silahkan semua Warga NU struktural dan kultural, lembaga dan Banom NU di Gadingrejo untuk memanfaatkan kantor MWCNU yang baru karena ini adalah waqaf.” katanya.

Terakhir beliau memotivasi kepada semua kader NU untuk tidak takut mengadakan kegiatan. “Selama kita punya niat semua akan dimudahkan. Urusan finansial adalah urusan yg ke sekian yang penting kita punya perencanaan dan manajemen yg baik dalam kegiatan tersebut.

Dengan mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) Ansor diharapkan mendapatkan ilmu yang bermanfaat bagi umat dan dapat melahirkan calon-calon pemimpin di masa depan. (Amin)

  • Penulis: BSA Jawa Timur

Rekomendasi Untuk Anda

  • Diguyur Hujan Deras, Apel Pembukaan Susbalan Satkorwil Banser Jatim dan Satkorcab Banser Gresik Tetap Berlangsung

    Diguyur Hujan Deras, Apel Pembukaan Susbalan Satkorwil Banser Jatim dan Satkorcab Banser Gresik Tetap Berlangsung

    • calendar_month Sab, 26 Nov 2022
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Gresik – Kendati hujan deras sempat mengguyur Lapangan Gelora Balongpanggang Gresik, tempat pelaksanaan apel pembukaan Kursus Banser Lanjutan (Susbalan) Satkorwil Jawa Timur ke XXXVIII dan Satkorcab Banser Gresik ke-II, Jum’at siang (25/11/2023), namun pelaksanaan tetap berlangsung dengan khidmat Sebanyak 150 calon Perwira Banser dari berbagai delegasi Satkorcab Banser se-Jawa Timur, Aceh dan Kalimantan itu tidak […]

  • Meriahkan HSN 2023, Ranting Ansor Cendoro Kembali Gelar Turnamen Bola Volly

    Meriahkan HSN 2023, Ranting Ansor Cendoro Kembali Gelar Turnamen Bola Volly

    • calendar_month Ming, 12 Nov 2023
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Tuban – Demi merekatkan kader, Gerakan Pemuda Ansor Ranting Cendoro gelar kembali turnamen Bola Volly “ANSOR CENDORO CUP TURNAMEN BOLA VOLLY” yang kedua, dimulai tanggal 23 Oktober hingga 11 November 2023. Diikuti oleh 16 tim perwakilan setiap Warga Jama’ah Masjid dan Musholla Sekitar, turnamen yang bertempat di lapangan volly Desa Cendoro tersebut berjalan dengan sportif […]

  • Pentingnya Peran Banser Sebagai Pengawal Ulama dari Serangan dan Ancaman

    Pentingnya Peran Banser Sebagai Pengawal Ulama dari Serangan dan Ancaman

    • calendar_month Rab, 16 Sep 2020
    • account_circle Moch Athailllah
    • visibility 157
    • 0Komentar

    Ansorjatim.or.id – Jagad medsos ramai membicarakan Bupati Pasuruan Gus Irsyad Yusuf yang sedang berseragam Banser lengkap mengawal Habib Abu Bakar Asyegaf dengan penuh takdzim. Gus Irsyad Yusuf terlihat berdiri di belakang Habib Abu Bakar Asyegaf yang sedang memberikan ceramah keagamaan. Foto ini kembali diunggah oleh netizen setelah kejadian penusukan syekh Ali Jaber beberapa hari yang […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Ansor Jatim Targetkan 45.000 Hektare Lahan Produktif

    Dukung Ketahanan Pangan, Ansor Jatim Targetkan 45.000 Hektare Lahan Produktif

    • calendar_month Rab, 26 Feb 2025
    • account_circle BSA Jawa Timur
    • visibility 51
    • 0Komentar

    Pasuruan, Ansor Jatim – Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda (PW GP) Ansor Jawa Timur menyelenggarakan Kemah Ketahanan Pangan di Alas Pinggan, Prigen, Pasuruan, pada 25–26 Februari 2025. Kegiatan ini diprakarsai oleh Bidang Pertanian dan Perkebunan PW Ansor Jatim sebagai bagian dari upaya penguatan sektor pertanian di lingkungan GP Ansor. Kemah ini diikuti oleh pengurus bidang pertanian […]

  • Semangat Baru Ansor Bungatan; PKD Bertema ‘Bergerak Menghadapi Tantangan Era Society 5.0’

    Semangat Baru Ansor Bungatan; PKD Bertema ‘Bergerak Menghadapi Tantangan Era Society 5.0’

    • calendar_month Sel, 16 Nov 2021
    • account_circle Ansor Jatim
    • visibility 22
    • 0Komentar

    PAC GP Ansor Bungatan mengadakan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) pada Sabtu-Ahad, 13-14 Nopember 2021 di Pondok Pesantren Darul Ulum Bletok Kidul, Bungatan, Situbondo. Ada 31 sahabat Ansor yang menjadi peserta. Kesemuanya berasal dari berbagai Pimpinan Ranting yang berada di wilayah Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Bungatan. “Tujuan PKD ini untuk membentuk kader militan […]

  • Satkorwil Banser Jatim Gelar Fit and Proper Test untuk Calon Kepala Satkorcab Kencong

    Satkorwil Banser Jatim Gelar Fit and Proper Test untuk Calon Kepala Satkorcab Kencong

    • calendar_month Ming, 5 Jan 2025
    • account_circle Ansor Jatim
    • visibility 50
    • 0Komentar

    Surabaya, 4 Januari 2025 – Satuan Koordinasi Wilayah (Satkorwil) Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Jawa Timur mengadakan kegiatan fit and proper test bagi calon Kepala Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Banser PC GP Ansor Kencong. Acara ini berlangsung di kantor PW GP Ansor Jawa Timur, Surabaya, dengan materi ujian meliputi kaderisasi, ideologi, administrasi, dan digitalisasi. Tiga calon […]

expand_less