Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Rijalul Ansor » Dibawah Bimbingan MDS RA Jatim, Carissa Mantab Ucapkan Syahadatain

Dibawah Bimbingan MDS RA Jatim, Carissa Mantab Ucapkan Syahadatain

  • account_circle Redaksi 9
  • calendar_month Sen, 28 Jun 2021
  • visibility 15
  • comment 0 komentar

Surabaya – Kantor PW GP Ansor Jawa Timur terasa spesial pada Senin pagi (28/06/2021). Suasana mendung nan sejuk yang menyelimuti pagi jelang siang di Surabaya selaksa menyambut momen spesial bagi seorang wanita muda bernama Carissa Juliani Sugiri.

Carissa yang ditemani oleh Jajaran Pengurus Wilayah MDS Rijalul Ansor Jawa Timur dengan penuh keyakinan memasuki Rumah Gerakan PW GP Ansor Jawa Timur yang terletak di Jl. Mesjid Agung Tim. No.9, Gayungan, Kec. Gayungan, Kota Surabaya.

Dengan pendampingan dari beberapa Tokoh MDS Rijalul Ansor Jawa Timur, Carissa memantapkan diri menjadi seorang mualaf dan memeluk agama islam melalui Bimbingan langsung PW GP Ansor Jawa Timur.

Proses Syahadatain dipimpin langsung oleh ketua PW MDS Rijalul Ansor Jawa Timur Gus H.M. Nailur Rahman atau yang akrab disapa Gus Amak, setelah sebelumnya diawali dengan mukadimah dari Gus Hadi Mojokerto.

Pembacaan ikrar syahadat penuh dengan khidmad dan haru. Nampak Carissa meneteskan air mata haru sekaligus bahagia dengan memilih islam ala ahlus sunnah wal jamaah an nahdliyah sebagai keyakinannnya.

“Alhamdulillah mbak Carissa Juliani Sugiri datang dengan niatan mengikrarkan syahadatain karena kemauan pribadi tanpa paksaan dari siapapun. Dia memilih Islam karena yakin dengan kebenaran Islam sebagai agama yang akan membawa keselamatan” Jelas Gus Amak kepada ansorjatim.or.id

Gus Amak menyampaikan rasa syukur karena prosesi tadi berjalan khidmat dan lancar. “Prosesi diawali dengan mukaddimah oleh Gus Hadi, dilanjutkan prosesi ikrar kemudian ditutup doa oleh Gus Dawud. Disaat prosesi ditutup dengan pembacaan kalimat tauhid tiga kali bersama-sama, mbak Carissa sempat meneteskan air mata” Lanjutnya.

Gus Amak juga memberikan motivasi dan beberapa pesan kepada Carissa agar diberikan kemudahan dalam menjalankan kehidupan sesuai dengan tuntunan islam.

“Hidayah merupakan kenikmatan yang luar biasa, karena ia bisa datang kapanpun. Kami berharap semoga mbak Carissa dimudahkan oleh Allah dalam memahami ajaran Islam, mulai dari bab bersuci, sholat dan praktek agama yg lain” Ucap Kader Ansor yang juga menjabat sebagai Ketua Tandfidziyah PCNU Kota Pasuruan.

Selaku ketua PW MDS Rijalul Ansor Jawa Timur, Gus Amak menyampaikan kesiapan Rijalul Ansor Jawa Timur dan Jajaran di bawahnya untuk membuka diri melakukan bimbingan kepada masyarakat yang ingin mengenal islam atau bahkan ingin memeluk islam sebagai jalan keimanannya.

“Rijalul Ansor Jawa Timur begitu juga di daerah-daerah siap memberikan bimbingan dan pendampingan bagi para muallaf yang ingin memahami Islam yang penuh kasih sayang (rahmatan lil alamiin)” Pungkasnya.

Hadir sebagai saksi dalam pembacaan ikrar syahadat Carissa Juliani Sugiri adalah Gus Hadi (Wakil Ketua), Gus Dawud (Wakil Ketua), Gus Miftach (Wakil Ketua), Fattahul Anjab (Sekretaris RA Jatim), Gus Basith (Wakil Bendahara), Gus Nasir (Bid. Media RA Jatim) dan Aldo (sahabat dari Carissa).

 

  • Penulis: Redaksi 9

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perlebar Sayap Perjuangan, GP ANSOR PAC Pakal Surabaya Adakan Pelatihan Cyber Media

    Perlebar Sayap Perjuangan, GP ANSOR PAC Pakal Surabaya Adakan Pelatihan Cyber Media

    • calendar_month Ming, 21 Mar 2021
    • account_circle Ansor Jatim
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ansorjatim, Surabaya – Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor ( PAC GP Ansor) Kecamatan Pakal selenggarakan pelatihan cyber media dan medsosdi Aula MWC NU Pakal Surabaya, Ahad (21/03/2021) Pelatihan yang bertujuan memperlebar sayap perjuangan sampai ke dunia maya ini sebagai program kerja yang telahdirencanakan oleh Bidan Infokom dan Hukum dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP […]

  • Diklatsar Banser Mojowarno, Sarana Memupuk Kembali Jiwa Nasionalisme

    Diklatsar Banser Mojowarno, Sarana Memupuk Kembali Jiwa Nasionalisme

    • calendar_month Sen, 17 Jan 2022
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Jombang – Satuan Koordinasi Rayon (Satkoryon) Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang menggelar Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) selama tiga hari sejak Jumat-Ahad (14-16/1/2022). Diklatsar yang diikuti oleh 107 peserta dari Kecamatan Mojowarno, luar Kecamatan Mojowarno hingga Jambi itu diselenggarakan di Lapangan Desa Sukomulyo, Mojowarno. Ketua Pelaksana Diklatsar angkatan XXIV, M Romdhon saat […]

  • Seminar Kota Layak Anak Versi Santri oleh FKDT Kota Pasuruan

    Seminar Kota Layak Anak Versi Santri oleh FKDT Kota Pasuruan

    • calendar_month Ming, 22 Nov 2020
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 193
    • 7Komentar

    Pasuruan – Seminar kota layak anak versi santri yang dilaksanakan oleh Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kota Pasuruan terselenggara dengan dihadiri oleh delegasi pengasuh madrasah se Kota Pasuruan. Acara yang berlangsung di Hall Room Hotel Bj. Perdana pada Minggu (22/11/2020) menghadirkan tiga narasumber yang mengupas tentang bagaimana mencetak lingkungan santri dalam kota layak anak di […]

  • LBH GP Ansor Kota Surabaya Gelar Pengukuhan Pengurus dan Peresmian Kantor

    LBH GP Ansor Kota Surabaya Gelar Pengukuhan Pengurus dan Peresmian Kantor

    • calendar_month Rab, 27 Jul 2022
    • account_circle Ansor Jatim
    • visibility 20
    • 0Komentar

    SURABAYA – Jajaran Pengurus Lembaga Bantuan Hukum (LBH) PC GP Ansor Kota Surabaya resmi dikukuhkan pada Selasa (26/7/2022) malam. Lembaga ini, diharapkan mampu memberikan pelayanan yang terbaik di sisi hukum kepada masyarakat, utamanya warga Nahdliyin. Pengukuhan ini berlangsung sekaligus dengan peresmian Kantor LBH GP Ansor Surabaya yang berada di kawasan Sidosermo, Kecamatan Wonocolo, Surabaya. Tepatnya, […]

  • Peringati Harlah, GP Ansor Dukun Gelar Serangkaian Acara

    Peringati Harlah, GP Ansor Dukun Gelar Serangkaian Acara

    • calendar_month Ming, 25 Apr 2021
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 22
    • 0Komentar

    GRESIK- Rangkaian kegiatan dalam rangka semarak Harlah Ansor ke 87 tahun 2021 Gerakan pemuda Ansor pimpinan anak cabang kecamatan Dukun (GP Ansor Dukun) menggelar berbagai macam kegiatan, diantaranya : Santunan anak Yatim, pembagian takjil, Terawih bersama, Safari Ramadhan, Buka bersama, pengibaran bendera Ansor Banser MDS RA dan Apel 500 Kader Ansor Banser. Kegiatan tersebut adalah […]

  • Ansor Jatim Gelar Forum Strategis Bersama Luhut Binsar Pandjaitan

    Ansor Jatim Gelar Forum Strategis Bersama Luhut Binsar Pandjaitan

    • calendar_month Sen, 8 Feb 2021
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 105
    • 8Komentar

    Surabaya – Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Timur menggelar forum strategis dalam rangka mensukseskan program pemerintah dalam penanganan pandemi covid-19 dan pemulihan ekonomi Jawa Timur pada senin (08/02/2020). Agenda yang berlangsung melalui daring itu dihadiri oleh Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Jenderal TNI (Purn) Luhut Binsar Pandjaitan dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. […]

expand_less