Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kabar Cabang » Merebaknya Penyakit PMK pada Hewan, Banser Jombang Lakukan Penyemprotan Desinfektan

Merebaknya Penyakit PMK pada Hewan, Banser Jombang Lakukan Penyemprotan Desinfektan

  • account_circle Ansor Jatim
  • calendar_month Kam, 16 Jun 2022
  • visibility 162
  • comment 0 komentar

JOMBANG – Banser Siaga Bencana (BAGANA) Satkoryon Kecamatan Diwek melakukan kegiatan Peduli Wabah Peyakit Mulut dan Kaki (PMK) di Desa Pandanwangi Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang. Rabu, (15/6/22)

Syamsul Huda, Kasatkoryon Diwek menuturkan, berawal dari keresahan warga dengan situasi banyaknya hewan ternak yang sakit pada kaki dan mulut hewan. Perlu adanya tindakan dari berbagai pihak untuk melakukan pengobatan dan pencegahan.

“Bahkan adanya 2 ekor sapi yang mati dikarenakan terindikasi PMK. Menjadikan keprihatinan bagi kami, Bagana Satkoryon Banser bersama Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Diwek untuk bergerak dalam kepedulian terhadap warga” jelasnya.

kegiatan tersebut dilakukan dengan penyemprotan Desinfektan pada kandang ternak. Serta membagikan jamu herbal untuk hewan ternak dan memberikan edukasi terhadap warga sebagai pencegahan.

“Alhamdulillah giat tersebut mendapat respon positif dari warga, khususnya peternak. Terlihat dengan antusiasnya peternak untuk dilakukan penyemprotan pada kandang dan menerima Jamu herbal. Mereka siap untuk meminumkan pada hewan ternak baik hewan yang terindikasi maupun yang sehat” tandasnya.

Selain dengan tindakan tersebut, iya berharap adanya perhatian lebih dari pemerintah. Tidak hanya itu, semua pihak harus saling bahu – membahu menanggulangi penyakit tersebut.

“Kami berharap danya tindakan ekstra dari Pemerintah atau dinas terkait untuk menangani wabah PMK serta kepedulian warga antar sesama dalam penanggulangan wabah tersebut” imbuhnya.

  • Penulis: Ansor Jatim

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gelar PKD, Ansor Pakuniran Siapkan Kader Pemimpin Masa Depan yang Militan

    Gelar PKD, Ansor Pakuniran Siapkan Kader Pemimpin Masa Depan yang Militan

    • calendar_month Jum, 20 Jun 2025
    • visibility 570
    • 0Komentar

    Pakuniran Probolinggo, Ansor Jatim – Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Pakuniran, Cabang Kraksaan, sukses menggelar kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) yang berlangsung sejak Jumat sampai Sabtu (20-21 Juni 2025), dengan mengusung tema “Menguatkan Ideologi Kader Menuju Ansor Masa Depan”. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam membentuk kader-kader muda Nahdlatul Ulama yang berkomitmen terhadap perjuangan agama, bangsa, […]

  • Banser Jombang Gelar Apel Akbar Napak Tilasi Perjuangan Ulama Nusantara

    Banser Jombang Gelar Apel Akbar Napak Tilasi Perjuangan Ulama Nusantara

    • calendar_month Ming, 14 Agu 2022
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Jombang – Napak tilas perjuangan ulama Nusantara, ribuan anggota Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Jombang menggelar Apel Akbar Napak tilas di Lapangan Untung Suropati, Tambakberas Jombang. Ketua PW GP Ansor Jatim, Syafiq Syauqi mengatakan, Ia berpesan terhadap ribuan anggota GP Ansor untuk tetap berkhidmat dan saling menjaga komunikasi antar satu sama lain. […]

  • Ansor Pogar Gelar Baksos dan Edukasi Prokes

    Ansor Pogar Gelar Baksos dan Edukasi Prokes

    • calendar_month Sab, 14 Agu 2021
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Bangil – Gerakan pengabdian kepada masyarakat bagi kader Ansor tak kenal kata lelah dan berhenti. Walau situasi pandemi Kader muda Nahdlatul Ulama tetap bergerak dan berkontribusi terhadap lingkungan. Seperti giat bakti sosial Ansor Banser Ranting Pogar dalam rangka memperingati HUT RI ke 76, sabtu (14/08/2021). Bertempat di Musholla Nurul Iman, kegiatan bakti sosial melibatkan pengurus […]

  • Keterlibatan Kiyai Muda, Ketua PW Ansor Jatim Yakin Gerakan Ke-aswajaan di Madura Makin Masif

    Keterlibatan Kiyai Muda, Ketua PW Ansor Jatim Yakin Gerakan Ke-aswajaan di Madura Makin Masif

    • calendar_month Kam, 19 Des 2024
    • visibility 302
    • 0Komentar

    Bangkalan, Ansor – Dalam upaya mencetak kader militan, Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Bangkalan menggelar Golden Pelatihan Kepemimpinan Lanjutan (PKL) perdana pada Kamis-Ahad (19-22/12/2024) di Ma’had Aly Pondok Pesantren Nurul Cholil Bangkalan. Ketua PC GP Ansor Bangkalan, KH. Zainal Arifin Zubair, menjelaskan bahwa PKL ini merupakan bentuk komitmen Ansor dalam meningkatkan kualitas […]

  • Meriahkan HSN 2022, PAC GP Ansor Tambelangan Gelar 7 Jenis Lomba

    Meriahkan HSN 2022, PAC GP Ansor Tambelangan Gelar 7 Jenis Lomba

    • calendar_month Sab, 15 Okt 2022
    • visibility 163
    • 0Komentar

    Sampang – Meriahkan Hari Santri Nasional (HSN) 2022, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Tambelangan menggelar 7 jenis lomba mulai dari Tingkat TK/PAUD, SD/MI, MTs/ SMP, SMA/MA SMK, MADIN, dan Pondok Pesantren se-kecamatan Tambelangan. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan peringatan Hari Santri Nasional (HSN) dan mendapat antusias penuh dari setiap lembaga yang […]

  • Aktivis GP Ansor Ini Terpilih Aklamasi, Ashadi Jabat Ketua PWI Gresik 2021-2024

    Aktivis GP Ansor Ini Terpilih Aklamasi, Ashadi Jabat Ketua PWI Gresik 2021-2024

    • calendar_month Jum, 8 Okt 2021
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Gresik – Konferensi III Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Gresik akhirnya selesai digelar. Hasilnya, Ashadi Ikhsan terpilih sebagai ketua dengan masa jabatan periode 2021-2025. Ashadi mengantikan ketua sebelumnya yakni Sholahudin. Acara konfrensi yang digelar, di Hotel Saptanawa, Jum’at (08/10/2021) itu dipimpin langsung oleh perwakilan PWI Jatim, yakni Ainurochim dan Mahmud Suharmono. Semula bakal calon dikuti […]

expand_less