Bangil – Pengurus Ranting GP Ansor wonokoyo lakukan bagi ta’jil di jalan raya Sobo Wonokoyo pada rabu (5/052021). Setelah membagi-bagi ta’jil dilanjutkan dengan buka bersama di gedung Arroudhoh Wonokoyo.
Wonokoyo merupakan salah satu desa yang memiliki banyak industri. Sehingga banyak sekali karyawan yang pulang kerja di waktu buka buka puasa menjelang tiba. Maka dari hal demikian pengurus ranting GP Ansor Wonokoyo tergerak untuk peduli kepada mereka para pekerja.
Donasi ta’jil terkumpul sebanyak 500 paket yang dihimpun dari masyarakat Wonokoyo. Titik kumpul kegiatan berada di yayasan Arroudhoh, selanjutnya bergerak ke titik pembagian di jalan Sobo, sebagai jalan arus banyak pekerja yang lalu lalang.
“Dengan berbagi, keberkahan untuk organisasi NU pasti mengalir kepada kita semua, selain itu, berbagi ini merupakan sikap melatih kepedulian kita”, ujar ketua Ranting GP Ansor Wonokoyo Diah Kholilurrohman.
Usai buka bersama, acara di tutup dengan Tawasul, ziarah ke Sunan Ampel. Sebagai pesan kepada seluruh kader Ansor dan pemuda Nahdlatul Ulama untuk melakukan ziarah waliyullah dan meneladani perjuangannya.
“Semoga dengan melakukan kegiatan semacam ini, akan semakin menambah kesolidan para pengurus, dan menjadi kader militan”, kata salah satu kader PR GP Ansor Wonokoyo.