Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kabar Cabang » Ansor Gresik Turba Zona Utara sekaligus Safari Ramadhan Bareng Sipadu

Ansor Gresik Turba Zona Utara sekaligus Safari Ramadhan Bareng Sipadu

  • account_circle Redaksi 9
  • calendar_month Jum, 14 Mar 2025
  • visibility 59
  • comment 0 komentar

Gresik – Momentum Ramadhan adalah waktu yang tepat bagi Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Gresik untuk melakukan gerakan Sosial ataupun gerakan Spiritual. Sehingga pasca SK PC GP Ansor Gresik turun menjelang Bulan suci Ramadhan, Ansor Gresik dibawah Komando Sahabat Ludfi Hambali melakukan konsolidasi internal organisasi sekaligus mengisi kegiatan dibulan suci ramadhan.

Salah satu kegiatan tersebut adalah Safari Ramadhan MDS Rijalul Ansor di 4 Zona, yaitu Zona Utara, Zona tengah, zona barat dan Zona Selatan.

Zona utara adalah zona Sipandu (Sidayu, Pangkah, Panceng, Dukun)
Zona Tengah Adalah Zona BMKG (Bungah, Manyar, Kebomas, Gresik)
Zona Barat Adalah Zona BBCD (Balongpanggang, Benjeng, Cerme, Duduksampean)
Zona Selatan adalah zona MDKW (Menganti, Driyorejo, Kedamean, Wringinanom).

Turba Safari Ramadhan tersebut dikemas kegiatan keagamaan MDS Rijalul Ansor yang di gawangi oleh Sahabat Ahmad Badrus syarof, Lc. Atau yang akrab dikenal dengan Gus Aos.

Kegiatan Safari Zona Utara atau Zona Sipandu dilaksanakan di Ponpes Sunanul Muhtadin Sidayu pada hari Kamis 13 Maret 2025, yang dihadiri oleh ratusan Kader Ansor dari Zona Sipandu (sidayu Pangkah, Panceng, Dukun). Acara yang di awali dengan lantunan ayat suci Al Quran dan Sholawat Nabi tersebut berjalan dengan khidmat.

Ketua Cabang Ansor Gresik sahabat Ludfi yang hadir secara langsung dalam safari Ramadhan tersebut menyampaikan, bahwasanNya Safari Ramadhan MDS Rijalul Ansor PC GP Ansor Gresik ini kita laksanakan di 4 Zona sekaligus kita ingin Turba Bersilaturrahim dan Menyapa Kader bersama para jajaran Pimpinan baik dari pimpinan cabang maupun Pimpinan anak Cabang.

“Saya sangat berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada Pimpinan Anak Cabang Zona Utara atau Sipandu (Sidayu, Pangkah, panceng, Dukun) yang begitu Kompak dan Luar biasa, semoga ini menjadi semangat Gerakan pemuda ansor Gresik untuk semakin Solid satu Komando satu Barisan untuk melakukan Gerakan yang lebih bermanfaat untuk kedepan nya”. Ucap Sahabat Ludfi

Acara kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Istighosah yang dipimpin langsung Oleh Sahabat H. Ahmad Badrusyarof, Lc. (Gus Aos), sebelum memimpin Istighosah beliau memberikan Tausiyah pentingnya kumpul kumpul untuk saling silaturrohim, kompak dan Bersatu. Karena 4 hal ini menjadi Kunci utama dalam berorganisasi dan juga menjadi ajaran Hadratusyekh Mbah Hasyim Asy’ari. (Syafik Hoo)

  • Penulis: Redaksi 9

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cakap Digital, Kader Ranting Ansor PC GP Ansor Bangil Serentak Turun Sebagai Tim Input Data Vaksinasi

    Cakap Digital, Kader Ranting Ansor PC GP Ansor Bangil Serentak Turun Sebagai Tim Input Data Vaksinasi

    • calendar_month Ming, 19 Sep 2021
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Pasuruan – Gerakan bersama untuk membangun herd immunity melalui vaksinasi  terus dilakukan oleh pemerintah dengan menjalin kerja sama dengan Gerakan Pemuda Ansor. PC GP Ansor Bangil menindaklanjuti surat edaran dari Sekda Kabupaten Pasuruan tentang pelibatan aktif kader Ansor dalam melakukan pendampingan terhadap proses jalannya vaksinasi ditingkat desa. Ketua PC GP Ansor Bangil mengambil langkah taktis […]

  • Ikhwan Arief, Kader Ansor Yang Sukses Jaga Ikan Nemo di Laut Banyuwangi Melalui Bangsring Underwater

    Ikhwan Arief, Kader Ansor Yang Sukses Jaga Ikan Nemo di Laut Banyuwangi Melalui Bangsring Underwater

    • calendar_month Jum, 9 Jun 2023
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Banyuwangi – Dengan panjang garis pantai mencapai 175 kilometer, Banyuwangi menjadi salah satu kabupaten dengan garis pantai terpanjang di Indonesia. Laut Banyuwangi yang kaya menjadi tumpuan hidup warga pesisir. Salah satunya pesisir laut Bangsring. Di tahun 2008 laut Bangsring dikenal rusak dan minim hasıl laut. Dari situ, sekelompok pemuda yang tergabung dalam kelompok sadar wisata […]

  • Setelah Pelantikan, LBH Ansor Jatim Tancap Gas Sosialisasi di Lapas Medaeng
    LBH

    Setelah Pelantikan, LBH Ansor Jatim Tancap Gas Sosialisasi di Lapas Medaeng

    • calendar_month Sel, 15 Apr 2025
    • account_circle BSA Jawa Timur
    • visibility 293
    • 1Komentar

    Surabaya, Ansor Jatim – Setelah resmi dilantik, Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Ansor Jawa Timur langsung tancap gas dengan melakukan sosialisasi di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Medaeng, Surabaya. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang hukum kepada warga binaan Lapa s Medaeng. Dalam kegiatan sosialisasi ini, LBH Ansor Jatim memberikan materi tentang hak-hak warga binaan, […]

  • Ramadhan Berbagi PR GP Ansor Kidul Dalem

    Ramadhan Berbagi PR GP Ansor Kidul Dalem

    • calendar_month Ming, 9 Mei 2021
    • account_circle Redaksi 9
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Bangil – Gerakan bakti sosial Ramadhan Berbagi yang digagas oleh PR GP Ansor Kidul dalem di moment Ramadhan terlaksana dengan melibatkan jajaran pengurus ranting yang terjun langsung menemui sasaran penerima program. Agenda yang bertempat di lingkungan Kelurahan Kidul dalem, Bangil berlangsung setelah pelaksanaan sholat tarawih, Sabtu (09/05/2021). Berkoordinasi dengan RT setempat, Jajaran kader dan pengurus […]

  • Kepala BSA Jawa Timur Sahabat Habib Mahdi El Khered, Foto Bersama Para Pserta PKL Golden PC GP Ansor Bangkalan

    Materi Leterasi Digital PKL Golden Ansor Bangkalan Menjadi Daya Tarik Para Peserta

    • calendar_month Sab, 21 Des 2024
    • account_circle BSA Jawa Timur
    • visibility 55
    • 0Komentar

    Bangkalan, Ansor – Ada yang menarik untuk ditelusuri materi dari rentetan agenda Golden PKL (Pelatihan Kepemimpinan Lanjutan) yang dilaksanakan oleh Pimpinan Cabang GP Ansor Kab. Bangkalan, dengan tema Transformasi Gerakan ANSOR Menuju Nusantara Emas, Sabtu (21/12). Apa yang menarik? Yaitu Materi tentang Literasi Digital. Materi yang disampaikan kurang lebih 3 jam ini, mengalir kondusif dan […]

  • Raker Ansor Sukodono Dalam Mengoptimalkan Kinerja Satu Periode

    Raker Ansor Sukodono Dalam Mengoptimalkan Kinerja Satu Periode

    • calendar_month Jum, 31 Jan 2025
    • account_circle BSA Jawa Timur
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Lumajang, Ansor Jatim – Dalam Mengoptimal kan kinerja Progam kerja kepengurusan , Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sukodono gelar Rapat Kerja (RAKER), Sekaligus pra harlah Nahdhotul Ulama MWCNU kecamatan sukodono. Acara tersebut berlangsung di pondok pesantre al-fatah, karangsari, sukodono lumajang (pengasuh) KH.As’ad Malik Qurtubi Mantan Bupati Lumajang , Kamis malam (30/1/2025). Kegiatan […]

expand_less